Kamis, 18 Maret 2010

Paragraf Induktif dan Deduktif

Paragraf Induktif dan Deduktif




Dipagi hari ini saya akan mengulas mata kuliah bahasa Indonesia tentang Paragraf Induktif dan Deduktif, baik langsung saja kepembahasannya.

Didalam penulisan Bahasa Indonesia pasti kita mengenal Paragraf, Apa sih Paragraf itu?? Paragraf adalah susunan dari beberapa kalimat yang terjalin utuh, mengandung sebuah makna, dan didalamnya terdapat gagasan utama. Paragraf pada bahasa Indonesia terbai menjadi 2 bagian yaitu

* Paragraf Deduktif
* Paragraf Induktif

Kedua Paragraf tersebut adalah salah satu contoh paragraf yang dilihat dari letak gagasan utamanya. Setelah mengulas pengertian dari Paragraf saya akan mengulas satu persatu.

1. Paragraf Induktif
Paragraf Induktif adalah Paragraf yang kalimat utamanya terletak diakhir kalimat dan kalimat penjelasnya terletak di awal paragraf. Paragraf ini diawali dengan urutan pernyataan khusus dan disusul dengan pernyataan umum.


Contoh:
Jangan pernah belajar “dadakan”. Artinya belajar sehari sebelum ujian. Belajarlah muai dari sekarang. Belajar akan efektif kalau belajar kumpulan soal. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menjawab soal-soal di buku kumpulan soal. Mencocokannya, lalu menilainya. Barulah materi yang tidak dikuasai dicari di buku. Itulah beberapa tips belajar menjelang Ujian Akhir Nasional

1. Paragraf Deduktif
Paragraf deduktif adalah Paragraf yang kalimat utamanya terletak di awal paragraf dan dilengkapi dengan kalimat penjelas sebagai pelengkapnya. Paragraf ini diawali dengan pernyataan umum dan disusul dengan penjelasan umum.

Contoh:
Setiap orang dilahirkan dan di besarkan di dalam lingkungan keluarga. Tak seorangpun yang tidak mengalami kehidupan di dalam keluarga. Pemeliharaan dan pembinaan seseorang anak adalah perwujudan cinta kasih kepada orang tua. Secara alamiah orang tua mempunyai rasa cinta kepada anak. Bagaimanapun keadaannya orang tua tetap akan memelihara dengan penuh kasih sayang terhadap anaknya.

Nah begitulah ulasan saya tetang Paragraf Induktif dan Deduktif, semoga penjelasan saya tadi bisa bermanfaat dan menambah ilmu bagi teman, ok sampai disini dulu ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar